Sunday, March 1, 2009

DANIEL'S STYLE


DANIEL'S STYLE

Bacaan Firman Tuhan: Dan 1:7

1.Daniel tidak mau mengganti nama identitasnya yang telah diberikan Tuhan padanya dengan identitas dari dunia. Ilustrasi: anak elang yang dibesarkan oleh induk ayam. Tidak menyadari dirinya elang dan menganggap diri sebagai anak ayam sampai suatu hari ia melihat elang lainnya. Lalu ia menyadari destny hidupnya sebagai seekor elang.
2.Daniel tidak mau mengikuti hawa nafsu (Dan 1:8). Apapun yang ditawarkan dunia padanya ia tolak meski kesempatan besar terbuka lebar. INGAT: Yusuf pun pernah dicobai oleh “Tante Potifar”, ia lari dari pencobaan. Sedang Simson merasa diri mampu mengatasi godaan/ main-main dengan dosa, akhirnya mengalami kemalangan.
3.Daniel mendisiplin diri dan memiliki pola hidup sehat (Dan 1:12-15). Kita perlu disiplin diri dengan doa (komunikasi dua arah), membaca dan merenungkan Firman Tuhan (Amsal memiliki 31 kitab sangat bijak membaca satu pasal setiap hari agar kita mendapatkan hikmat, selain membaca bagian Alkitab yang lainnya tentu saja), berolahraga menjaga kebugaran tubuh, makan yang proporsional juga kita perlu saat refreshing agar jiwa kita pun terjaga kebugarannya dengan melakukan hobi yang positif.
4.Daniel lebih bijaksana dan berpengertian dari yang lainnya (Dan 1:20). Tidak ada seorangpun yang terlahir sebagai orang bodoh. Tuhan akan memberikan kemampuan bila kita mau tekun belajar. SEmua manusia ciptaan Tuhan memiliki kapasitas besar sebab Bapa kita adalah Allah yang Maha Besar. Acap kali kegagalan terjadi karena kita kurang tekun dan malas. So kita perlu untuk berubah.

No comments: